---- Selamat Datang Di Situs Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang ---

Jumat, 22 Maret 2013

108 JCH Kepahiang ikuti Pra Manasik Haji

Bengkulu (Informasi dan Humas) 22/3 – Bertempat di Masjid Isti’mar Kepahiang, sebanyak 108 Jamaah Calon Haji (JCH) tahun 2013 asal Kabupaten Kepahiang mengikuti kegiatan pra manasik haji yang di gelar oleh Seksi Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang, Kamis. Kegiatan Pra Manasik Haji yang merupakan agenda tahunan ini dibuka oleh Bupati Kabupaten Kepahiang yang diwakili oleh Asisten 1 Pemda Kepahiang. Dalam kegiatan ini,turut hadir pula Kepala Bagian Kesra Pemda Kepahiang Drs.H.Saukani, perwakilan dari polres kepahiang, perwakilan Satpol PP, serta ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Kepahiang dr.H.Zainuri Arbi. Terlihat dalam kesempatan itu Jamaah Calon Haji nampak sangat antusias dalam mengikuti kegiatan yang diselingi dengan tanya jawab ini hingga selesai. sementara itu dalam laporannya Drs.H.Busatasar MS, M.Pd selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang menyampaikan bahwa sejak terbentuknya Kemenag Kabupaten Kepahiang pada tahun 2007 hingga tahun 2012, tercatat Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang telah memberangkatkan sebanyak 621 jamaah haji. Sedangkan jumlah waiting list (daftar tunggu-red) hingga hari ini (21/3) mencapai 884 JCH dengan estimasi keberangkatan hingga tahun 2022 apabila diasumsikan kuota haji Kabupaten Kepahiang hanya 108 orang per tahunnya. “Daftar tunggu Jamaah Calon Haji yang tercatat di Siskohat Kemenag Kabupaten Kepahiang sudah mencapai 884 orang, dengan asumsi kuota keberangkatan tiap tahunnya 108 jamaah, sehingga masyarakat kepahiang yang udah mendaftar harus bersabar”. Bustasar juga berharap dengan banyaknya Jamaah haji yang ada di Kabupaten Kepahiang bisa menjadikan kabupaten yang agamis,dan bisa menjadi contoh serta tauladan bagi masyarakat luas. Sedangkan terkait dengan pelaksanaan pra manasik haji, ia berharap kepada JCH yang mengikuti pra manasik haji untuk serius mengikuti kegiatan tersebut mulai dari awal hingga akhir sehingga. “Silahkan mengikuti manasik haji ini dengan serius dan yakinlah ilmu yang bapak ibu peroleh nantinya akan sangat bermanfaat saat bapak ibu menunaikan ibadah haji,” ujarnya. Penulis : Dwi Aji Raharjo/JJ Editor : H.Nopian Gustari

0 komentar:

Posting Komentar